Article 15 August 2023

Intip Rahasia Mendekorasi Ruang Tamu agar Lebih Luas dan Nyaman

tips dekorasi ruang tamu

Ruang tamu adalah tempat yang penting yang biasanya terletak di bagian paling depan rumah. Tempat ini sangat penting untuk menyambut tamu dan bersantai.

Memiliki ruang tamu yang kecil dengan ukuran terbatas bukanlah suatu masalah selama Anda mampu mengelola dan mengatur tata letaknya seefisien mungkin sehingga dapat menciptakan kesan ruangan yang luas. 

Dalam artikel ini, kami akan menjelaskan beberapa tips dekorasi ruang tamu yang dapat Anda aplikasikan untuk menciptakan ruangan yang lapang dan nyaman bagi siapa saja yang berada di dalamnya.

Pilih Cat Dinding yang Terang

Untuk memberikan kesan ruang tamu yang luas, Anda harus menggunakan cat dinding berwarna terang dan netral, seperti putih, krem, pastel, serta abu-abu muda. Warna-warna cerah ini mampu memantulkan cahaya dengan baik sehingga memberikan ilusi bahwa ruangan tampak lebih terbuka, bersih, dan lapang.

Selain itu, penggunaan warna dinding yang netral juga dapat dipadukan dengan warna-warna yang lebih mencolok, menciptakan tampilan ruang yang lebih dinamis, energetic, dan tidak monoton.

Dengan demikian, bagi Anda yang ingin mendekorasi ruang tamu yang kecil dan minimalis, sebaiknya hindari penggunaan cat dinding berwarna gelap karena justru dapat membuat ruangan terasa lebih sempit serta pengap.

Letakkan Tanaman Hias

Meletakkan beberapa tanaman hias di dalam ruang tamu tentu dapat membuat ruangan tampak lebih indah, cantik, dan asri. Selain sebagai dekorasi yang menarik, tanaman hias juga dapat membantu menyediakan oksigen, membersihkan udara kotor secara alami, serta mengatur suhu dan menyejukkan ruangan.

Oleh karena itu, untuk menciptakan ruang tamu yang lebih luas dan nyaman, pilihlah tanaman dengan daun yang menjalar atau merimbun dan tempatkan di sudut-sudut ruangan dengan rapi.

Beberapa tanaman indoor yang bisa menjadi pilihan untuk menghias ruang tamu Anda adalah peace lily, anggrek, bunga krisan, monster deliciosa, dan lain sebagainya.

Namun, jika Anda menginginkan alternatif lain yang tidak membutuhkan perawatan rutin, tanaman hias tiruan menjadi solusi yang sangat praktis. Saat ini tersedia banyak tanaman imitasi yang tampilannya sangat mirip dengan tanaman asli sehingga dapat menciptakan kesan ruang tamu yang alami, segar, luas, dan nyaman.

Gunakan Perabot Multifungsi

tips dekorasi ruang tamu

Tips dekorasi ruang tamu yang terbatas selanjutnya adalah menggunakan perabot multifungsi. Furnitur ini menyediakan banyak ruang penyimpanan dengan cara yang sangat praktis sehingga dapat tidak banyak memakan ruang.

Ruang penyimpanan tersebut dapat dimanfaatkan untuk meletakkan barang-barang yang sedang tidak digunakan sehingga menjaga tatanan ruang tetap teratur dan terhindar dari tumpukan barang yang tidak diperlukan.

Sebagai contoh, sofa dengan kompartemen penyimpanan tersembunyi di bagian bawahnya memungkinkan Anda menyimpan barang-barang dengan lebih teratur. Selain itu, meja kopi yang memiliki rak tersembunyi dapat digunakan untuk menyimpan majalah, remote TV, atau barang-barang kecil lainnya.

Beragam perabot multifungsi ini dapat membantu Anda menghemat penggunaan lantai dan menciptakan tampilan ruang tamu yang teratur, rapi, dan lapang.

Manfaatkan Area Dinding

Selain menggunakan perabot multifungsi, Anda juga dapat memanfaatkan area dinding untuk menciptakan lebih banyak ruang penyimpanan yang praktis dan estetis. Misalnya, seperti ambalan rak atau rak gantung untuk menyimpan buku, pajangan dan ornamen-ornamen dekoratif lainnya, tanaman hias kecil, atau berbagai barang kecil lainnya.

Dengan memanfaatkan area dinding dengan maksimal, Anda tidak hanya menghemat penggunaan ruang tamu, tetapi juga menambah kesan visual yang menarik dan indah.

Atur Pencahayaan

Tidak dapat disangkal bahwa pencahayaan yang terang sangat penting untuk menciptakan suasana yang nyaman dan kesan ruang yang lebih luas. Oleh karena itu, dalam mendekorasi ruang tamu yang kecil, disarankan untuk memasang jendela dengan bukaan besar untuk memaksimalkan jumlah cahaya matahari yang masuk ke dalam ruangan.

Anda juga dapat menggunakan penerangan buatan seperti lampu langit-langit yang dapat menerangi seluruh ruangan dengan baik. Sebaiknya, hindari penggunaan lampu berukuran besar karena dapat menyebabkan ruang tamu terlihat penuh dan sesak serta mengganggu harmoni keindahan visual.

Di samping itu, penting untuk memastikan bahwa pencahayaan sudah tersebar secara rata di ruang tamu. Kesalahan dalam pengaturan pencahayaan dapat menyebabkan beberapa bagian sudut ruang tamu tampak lebih gelap dan singup.

Itulah tips dekorasi ruang tamu yang kecil dan sempit agar terlihat lebih luas dan nyaman. Dengan menggabungkan seluruh tips yang sudah dijelaskan dengan cermat, Anda dapat menciptakan ruang tamu yang tidak hanya memanjakan mata, tetapi juga sangat nyaman bagi semua tamu yang datang berkunjung dan penghuni rumah.